Redirect 10 seconds

Cara Ampuh Menghilangkan Komedo di Hidung dengan Cepat

Cara Ampuh Menghilangkan Komedo Di Hidung - Tidak pada wanita saja tentu seorang pria juga ingin memiliki wajah yang bersih dan putih tentunya terbebas dari jerawat dan komedo pastinya karena mempunyai kulit wajah yang sehat akan sangat mempengaruhi penampilan dan rasa percaya diri anda.Tetapi sangat banyak permasalahan yang bisa dihadapi oleh kulit muka,seperti komedo yang tumbuh serta berkembang di area hidung anda.Pasti hal pertama yang bakal di cari yaitu bagaimana Langkah mengobati dan Menyingkirkan Komedo.Meskipun saat ini sudah banyak langkah cepat dan instan untuk menyingkirkan komedo dengan pergi ke perawatan salon,akan tetapi anda juga butuh hati-hati lantaran terdapat banyak obat-obatan yang memakai penambahan bahan kimia serta pasti bakal menyebabkan resiko yang nanti bakal jadi memperburuk kesehatan kulit anda.

Buat menghindari dampak negatif pada kulit wajah anda dari obat berbahan kimia mengapa anda tidak mencoba saja dengan obat berbahan dasar alami yang mungkin anda bisa di peraktekan dirumah dengan mudah,memang kalau pengbata secara alami harus bersabar dan rutin di lakukan setiap hari.Sebelum mengobati komedo,kenali dulu apa sih komedo itu ?...Komedo sebenarnya adalah pori-pori yang tersumbat, dapat terbuka dan tertutup dapat disebabkan oleh sel-sel kulit mati dan sekresi kalenjar minyak yang berlebihan pada kulit wajah.

Untuk menyingkirkan ataupun mengobati komedo dengan cepat serta dengan cara alami,anda tak perlu keluarkan ongkos yang banyak,karena bahan yang dipakai yaitu bahan yang gampang untuk ditemukan disekitar anda,ini dia Cara Ampuh Menghilangkan Komedo Di Hidung dengan bahan dasar alami berikut dibawah ini :


Dengan Tomat

Buah Tomat dipercaya dapat membantu mengencangkan kulit wajah serta dapat mencegah timbulnya komedo.
Caranya : Belah tomat menjadi dua dan oleskan pada wajah, biarkan sekitar 15menit lalu bilas hingga bersih.

Dengan Lidah Buaya

Lidah buaya juga dapat membantu proses penyembuhan kulit yang meradang karena komedo.
Caranya : Oleskan daging lidah buaya ke bagian wajah yang terdapat komedo.

Dengan Jeruk Nipis atau Lemon

Jeruk nipis dan Lemon memiliki kandungan asam dapat membantu mengurangi produksi minyak berlebih pada kulit wajah.
Caranya : Usapkan air perasan jeruk nipis atau lemon pada bagian wajah yang terdapat komedo dan biarkan hingga semalam.

Dengan Es Batu

Es batu dapat membantu menutup pori-pori pada kulit wajah serta dapat mengencangkankulit wajah.
Caranya : Gunakan es batu untuk menggosok daerah kulit wajah yang berkomedo selama 10menit. Hal ini juga dapat berfungsi mencegah komedo dan minyak yang menempel pada kulit wajah yang dapat menyebabkan timbulnya komedo.

Dengan Air Garam

Garam dipercaya dapat untuk mengurangi kadar minyak di wajah dan membantu menghilangkan komedo.
Caranya : Basuh muka anda menggunakan air hangat yang sudah dicampur dengan satu sendok garam.(namun bila ada luka pasti akan perih)

Dengan Pasta Gigi

Pasta gigi dapat membantu meredakan peradangan yang disebabkan oleh komedo juga mengurangi produksi minyak berlebih pada wajah.
Caranya : Oleskan sedikit pasta gigi pada bagian wajah yang terdapat komedo.

Dengan Putih Telur

Selain mampu mengencangkan kulit wajah, putih telur juga dipercaya untuk menghilangkan komedo.
Caranya : Campurkan putih telur dengan satu sendok makan madu murni lalu aduk hingga merata, kemudian usapkan pada permukaan wajah menggunakan masker, diamkan selama 30 menit lalu bilas dengan air hingga bersih.

Demikian ulasan kita mengenai cara ampuh hilangkan komedo membandel di Area hidung, semoga bermanfaat dan memudahkan anda dalam pencarian,silahkan anda coba treatment diatas tadi Insya Alloh akan cepat teratasi dan pastinya wajah anda akan putih berseri,namun point utama dari semua itu adalah Menjaga Kesehatan.terima kasih.
Baca juga : Menghilangkan Bekas Jerawat